Kamis, 05 Januari 2012

Jangan bunuh hatimu!



Jika kamu bersedih, maka menangislah. Jika kamu bahagia, maka tersenyumlah. Dan jika kamu teramat senang, maka tertawalah (secukupnya :p)

Jangan paksakan dirimu untuk tidak menangis, jangan bungkam mulutmu untuk tidak tersenyum ataupun tertawa. Karena jika kamu lakukan itu, maka kamu akan membunuh hatimu secara perlahan. Akibatnya hatimu akan kering dan gersang.

Percayalah, pada saat itu kamu tidak akan merasakan kebahagiaan. Karena hatimu telah kering dan membatu, bahkan lebih keras dari batu, karena batu masih ada yang mengalirkan mata air yang sangat bermanfaat bagi manusia.

Tersenyumlah kepada setiap orang.
(jadi inget lagunya Raihan: Senyumlah… )

0 komentar: